top of page
Kota dan Masyarakat yang Berkelanjutan

Pada tanggal 25 September 2015, 193 Pemimpin dunia akan membuat komitmen terhadap 17 Sasaran Global  antara saat ini dan tahun 2030. Sasaran Global untuk pembangunan yang berkelanjutan diharapkan akan  mampu menuntaskan semua permasalahan ini, di setiap negara.

Berikut adalah Sasaran ke 11 dari 17 sasaran yang ada, yaitu sasaran Kota dan Masyarakat yang berkelanjutan berdasarkan  #GlobalGoals. Sasaran ini memiliki beberapa target, yaitu antara lain :

  • Pada tahun 2030, menjamin  perumahan yang layak, aman dan terjangkau ; pelayanan – pelayanan

Kamis, 17/12/2015 14:00 WIB

Kamis, 12/3/2015 9:05 WIB

Kamis, 12/3/2015 9:35 WIB

Rabu, 9/10/2013 12:00 WIB

        dasar  dan peningkatan kualitas kawasan kumuh

  • Pada tahun 2030, menyediakan  sistem  transportasi yang  aman, terjangkau,  dan berkelanjutan untuk semua, serta meningkatkan keselamatan di jalan, dengan memberikan perhatian khusus pada  wanita, anak-anak, penyandang cacat dan orang lanjut usia.

  • Memperkuat upaya untuk melindungi dan menjaga warisan budaya dan alam dunia

  • Pada tahun 2030, mengurangi jumlah kematian dan jumlah orang yang terkena dampak kerugian ekonomi  yang disebabkan oleh bencana, termasuk bencana yang berhubungan dengan air, dengan fokus pada melindungi orang miskin

  • Pada tahun 2030, mengurangi dampak lingkungan yang merugikan dari kota, termasuk memperhatikan   kualitas udara ,pengelolaan sampah kota dan lainnya

  • Pada tahun 2030, menyediakan ruang publik yang aman serta ruang  hijau , khususnya bagi perempuan,  anak-anak, orang lanjut usia  dan penyandang cacat

  • Mendukung ekonomi, sosial dan lingkungan yang  positif antara daerah perkotaan, pinggiran kota dan pedesaan dengan memperkuat perencanaan pembangunan nasional dan daerah

  • Pada tahun 2020, secara substansial meningkatkan jumlah kota dan pemukiman dengan  menerapkan kebijakan dan perencanaan  menuju  efisiensi sumber daya, mitigasi terhadap perubahan iklim, ketahanan terhadap bencana ,serta mengembangkan dan melaksanakan manajemen resiko bencana sejalan dengan Kerangka Sendai untuk Risiko Bencana pengurangan 2015-2030.

  • Mendukungan  negara-negara berkembang,  melalui bantuan keuangan dan teknis dalam membangun bangunan yang berkelanjutan dengan memanfaatkan bahan lokal

 

 

 

 

Sumber : http://www.globalgoals.org

bottom of page