Profil Organisasi
Yayasan Caritra atau yang dikenal dengan Housing Resource Center (HRC) berperan dalam pengembangan kawasan perkotaan dan perdesaan, studi kebijakan dan peraturan pemerintah, dan layanan klinik rumah sehat.
HRC awalnya diinisiasi oleh para aktivis perumahan, Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta, UN-Habitat, dan Kementerian Pekerjaan Umum dan
Perumahan Rakyat pasca gempa 2006 di Yogyakarta. Layanan awal HRC meliputi penyediaan informasi dan pengelolaan forum penanganan bencana dan perumahan. Saat ini HRC telah melayani 7 provinsi di Indonesia dengan berbagai program terkait perumahan dan perkotaan.
HRC, sebagai sebuah lembaga intermediari integratif yang mensinergikan berbagai sumber daya perumahan dan perkotaan, hadir untuk memberikan solusi terhadap masalah perumahan, perkotaan, kebencanaan, dan lingkungan hidup bagi berbagai pemangku kepentingan. HRC melayani kebutuhan masyarakat akan penataan perumahan dan kawasan yang sehat, aman, nyaman, produktif dan lestari. HRC bekerja sama dengan pemerintah maupun non pemerintah (akademisi, praktisi, dan swasta) dalam implementasi dan pengembangan kebijakan (policy development), peningkatan kapasitas (capacity building), dan pengelolaan pengetahuan (knowledge management).
Pasal 28 H amandemen ke-4 UUD 1945 menyatakan bahwa “Setiap orang berhak hidup sejahtera lahir dan batin, bertempat tinggal, dan mendapatkan lingkungan hidup yang baik dan sehat, serta berhak memperoleh pelayanan kesehatan.” Didasari oleh tujuan negara, HRC berkomitmen menjadi lembaga terdepan yang inovatif dalam memajukan kesejahteraan umum di bidang perumahan.